
- 5 hari lalu
REDMI K80 Ultra resmi mendapatkan sertifikasi 3C di Tiongkok. Smartphone flagship ini dilengkapi pengisian daya cepat 120W dan diperkirakan meluncur Juni mendatang.
Setelah merilis tablet perdananya tahun lalu, Infinix kini bersiap menghadirkan tablet gaming pertamanya, Xpad GT. Perangkat ini dijadwalkan meluncur sebelum akhir Mei, bersamaan dengan ponsel GT 30 Pro yang sebelumnya muncul di database Geekbench dengan chipset Dimensity 8350.
Tidak hanya dua perangkat utama, Infinix juga menyiapkan sejumlah produk pelengkap dalam lini GT. Di antaranya GT Buds dengan fitur Active Noise Cancellation (ANC) 30dB dan Game Mode latensi rendah, serta Zclip earbuds dengan desain klip dan daya tahan baterai hingga 6,5 jam.
Selain itu, tersedia juga GT power bank yang mendukung pengisian daya cepat 55W untuk berbagai perangkat sekaligus, lengkap dengan teknologi kontrol suhu berbasis AI. Infinix bahkan disebut sedang mengembangkan kipas pendingin portabel sebagai aksesori tambahan.
Dilansir dari gsmarena, salah satu hal paling mencolok dari Xpad GT adalah pemilihan chipset. Infinix memilih Snapdragon 888, prosesor flagship dari tahun 2020. Tablet ini juga dilengkapi RAM 8GB dan penyimpanan internal 256GB.
Fitur lain yang disematkan mencakup:
Asisten AI tersebut dirancang untuk memaksimalkan interaksi di layar besar dan mendukung pengalaman multitasking.
Dengan strategi ini, Infinix tampak serius membangun ekosistem perangkat GT yang tidak hanya mencakup smartphone dan tablet, tetapi juga aksesori penunjang pengalaman bermain game.